Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

PCNU Kota Langsa Gelar Rapat Persiapan Safari Ramadhan

 

duniapotret.com | Langsa, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PC-NU) Kota Langsa melakukan rapat kerja untuk persiapan Safari Ramadhan tahun 1443 H dengan agenda mengunjungi beberapa masjid dan mushalla yang berada di 5 kecamatan dalam wilayah Kota. Senin (28/3/2022)

Rapat dipimpin langsung oleh Sekretaris PCNU Kota Langsa, Dr. Ismail Fahmi Arrauf, MA yang berlangsung diaula Sekretariat PCNU Kota Langsa pada Senin (28/3/2022).

Dalam kesempatan itu, Dr. Ismail Fahmi Arrauf, MA menyebutkan, kegiatan safari dilakukan dimulai dari Bakaran Batee, Kecamatan Langsa Baroe sampai Alue Pineung, Kecamatan Langsa Timur.

“Kegiatan ini merupakan bentuk silaturahim dan komunikasi dakwah pengurus Kota dengan Kecamatan dan Warga Nahdliyin yang kita laksanakan beberapa malam selama bulan Ramadhan,” ujarnya disela-sela rapat pada Senin (28/3) didampingi Ketua Pelaksana, Rahmad Hidayat.

Kegiatan Safari Ramadhan tersebut, katanya, menjadi media dalam meneruskan tradisi silaturrahim dan bentuk komitmen kepengurusan PCNU Kota Langsa beserta badan otonom atau anggota di kecamatan. Sehingga bisa menjalin silaturrahim antara waga Nahdliyin juga,” katanya.

Kegiatan Safari Ramadhan tersebut, dimulai dari 11 April 2022 sampai dengan 20 April 2022 diikuti pengurus NU, Ansor, Fatayat, PMII, serta juga dihadiri ketua PKB Kota Langsa sekaligus Katib Syuriyah.

“Pada kegiatan safari ini kita juga memberikan sejumlah bantuan untuk  para jamaah shalat tarawih masjid yang dikunjungi. Semoga selalu dalam bimbingan Nya,” pungkasnya.

Hadir pada rapat ini antara lain, Rois Suriyah PCNU: Tgk. H. Ramli Raden, Ketua Tanfidziyah: Tgk. Jarimin,  Katib Syuriyah: Tgk. Muhammadar S.Sos.I, M.Pem.I. dan para pengurus NU, PKB dan Ansor.

Post a Comment for "PCNU Kota Langsa Gelar Rapat Persiapan Safari Ramadhan"