Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pemilihan Ketua BEM STIkes Bumi Persada di Menangkan oleh M. Riski dan Zahrul Rizal

DUNIAPOTRET.COM | Lhokseumawe, Pemilihan Pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STIkes Bumi Persada Lhokseumawe dimenangkan oleh Paslon no urut 02, kegiatan tersebut berlangsung di Aula STIkes Bumi Persada Lhokseumawe, Rabu 15 Juni 2022.

Mahasiswa/i STIkes Bumi Persada Lhokseumawe yang menggunakan hak pilihnya pada pemilihan umum sebanyak 208 orang, terdiri dari S1 Ilmu Keperawatan maupun DIII Kebidanan.

Terdapat 2 Paslon yang mencalonkan diri pada pemilihan tersebut, yakni Nomor Paslon 01 Riska Asrina Roda dan M. Aqil Althat, sedangkan Paslon 02 yaitu M.Rizki dan Zahrul Rizal.

Ketua Panitia Penyelenggara Pemilihan Putri Sartika Dewi  menyampaikan bahwa semuanya bisa berjalan lancar dalam proses pemilihan Raya Umum.

"Alhamdulillah kami sudah mendapatkan ketua dan Wakil Ketua Umum Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STIkes Bumi Persada Lhokseumawe periode 2022/2023,"ungkap Putri.

Lanjutnya, Untuk perolehan suara terbanyak di dapatkan oleh Paslon Nomor urut 02 dengan jumlah 80 suara, sedangkan Nomor Paslon 01 dengan jumlah 23 suara dan 10 suara rusak.

"Semoga kegiatan ini menjadi pengalaman baik buat kita semua, terimakasih banyak buat panitia semua yang telah  bekerja dengan sangat baik sekali,"ujarnya.

Sementara itu, Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan Iskandar, S.Kom, M.S.M., menyampaikan ucapan selamat kepada Paslon urut 2 yang meraih suara terbanyak dan jangan berkecil hati kepada Paslon no 01 mungkin belum beruntung.

"Ketua dan Wakil BEM yang terpilih hari ini merupakan amanah yang diberikan oleh rakan-rakan mahasiswa kepada kalian, Misi dan visi yang kalian sampaikan semasa kampanye mohon dijalankan,"ungkap Iskandar.

Tambah Iskandar, dalam menjalankan tugas selama masa jabatan 2022/2023 mohon kedepankan etika dan moral dan saling bekerja sama, dan mohon bawa nama organisasi BEM STIkes Bumi Persada ke arah yang lebih baik lagi.[]

Reporter : ARIF FIRDAUS

Post a Comment for "Pemilihan Ketua BEM STIkes Bumi Persada di Menangkan oleh M. Riski dan Zahrul Rizal"