Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Polres Aceh Utara Lakukan Gaptiplin dan Tes Urine Anggotanya

DUNIAPOTRET.COM | Aceh Utara- Dalam upaya menjaga kedisiplinan anggota  di lingkungan Polres Aceh Utara, Wakapolres Aceh Utara Kompol Rizal Antoni, S.H., didampingi Kasi Propam Polres Aceh Utara IPDA Dapot  Sitomorang laksanakan penegakan ketertiban dan kedisiplinan (Gaptibplin) dilapangan tibrata Mapolres Aceh Utara sekaligus pengecekan urine yang berlokasi di klinik polres Aceh Utara, Senin (6/6/2022) pukul 08.30 WIB.

Pada kegiatan tersebut, Kapolres Aceh Utara AKBP Riza Faisal, S.I.K., M.M., ikut menyaksikan langsung bersama Wakapolres Kompol Rizal Antoni, dan didampingi kasi Propam.

Kegiatan Gaktiplin dan pengecekan urin ini merupakan bentuk pengawasan terhadap seluruh personel Polres Aceh Utara dan personel Polsek  jajaran polres Aceh Utara serta merupakan tugas pokok dari personil Propam.

Kasi Propam Polres Aceh Utara IPDA Dapot Situmorang mengatakan, pihaknya melakukan penertiban di internal kepolisian terlebih dahulu sebelum menertibkan masyarakat.

"Jadi kita selaku penegak hukum harus terlebih dahulu menunjukkan ketertiban baik dari segi administrasi kelengkapan dinas berupa KTA, KTP, SIM, dan surat menyurat lainnya, harus menggunakan gampol yang lengkap dan benar serta memiliki sikap tampang yang baik, dan sekaligus pengecekan urin ini sebagai antisipasi terhadap anggota yang menyalahgunakan narkoba,"ungkap IPDA Dapot Situmorang.

''Dilokasi yang berbeda, tepat didepan klinik polres Aceh Utara, para personil juga melakukan pengecekan melalui tes urin, Kapolres Aceh Utara AKBP Riza Faisal, S.I.K, M.M., disamping memantau kegiatan tersebut, beliau juga melakukan tes urin,"tutur kasi Propam IPDA Dapot Situmorang.

Reporter: ARIF FIRDAUS

Post a Comment for "Polres Aceh Utara Lakukan Gaptiplin dan Tes Urine Anggotanya"