Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ratusan Mahasiswa Masuk ke Sejumlah Gampong di Aceh Timur

DUNIAPOTRET.COM | Aceh Timur, Sebanyak 256 Mahasiswa/i berasal dari Universitas Samudera (Unsam)  Langsa melaksanakan Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) di Kecamatan Pante Bidari Kabupaten Aceh Timur yang di tempat di sejumlah Desa,  Sementara Camat Pante Bidari M.Jamil dalam acara pelepasan di halaman kantor Camat Kamis (28/07) minta Keuchik untuk memperlakukan calon sarjana tersebut seperti warganya sendiri, 29/7/2022.

"Keuchik dapat memberikan arahan dan semangat kepada Mahasiswa/i yang sedang melaksanakan KPM di desa masing-masing, serta dapat menjaga para calon sarjana tersebut seperti warga sendiri," Harap M.Jamil

Selanjutnya ia  minta kepada mahasiswa yang melaksanakan KPM untuk dapat berinteraksi dengan masyarakat serta dapat menjaga kearifan lokal.

"Dalam melaksanakan tugas KPM, mahasiswa harus mampu menyesuaikan diri atau berinteraksi dengan masyarakat setempat, dan yang paling penting adalah harus mampu menjaga kearifan lokal,"  ujar M.Jamil.

Terakhir Camat Pante Bidari menekan kan kepada seluruh peserta KPM untuk tetap menjaga protokoler kesehatan, seperti menggunakan masker, cuci tangan dan menjaga jarak, tutup nya.

Diketahui, tahun 2022 Unsam Langsa  di tempatkan 256 mahasiswa/i di Kecamatan Pante Bidari untuk melaksanakan tugas, KPM sebagai salah satu mata kuliah yang harus diselesaikan oleh mahasiswa.pada semester akhir.

Adapun jumlah mahasiswa/i dan Gampong yang ditempatkan secara sebaran di Kecamatan Pante Bidari adalah, Suka Damai sebanyak 10 orang, Pante Labu 10 orang, Pante Rambong 10 orang, Alue ie Mirah 11 orang, Seunebok Saboh,11 orang, Seuneubok Tuha 11 orang, Buket Kareung 11 orang, Buket Bata 11 orang, Sah Raja, 11 orang, Sijudo 11 orang, Meunasah Tunong 11, Meunasah Teungoh 11 orang. Selanjut nya Desa Keude Baro 12 orang, Matang Perlak 12 orang, Grong-grong 11 orang, Matang Kruet 11 orang, Meunasah Lubok 11 orang dan terakhir desa Pante Panah 11 orang.()


(Redaksi)

Post a Comment for "Ratusan Mahasiswa Masuk ke Sejumlah Gampong di Aceh Timur"