Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Terkait Video Para Pemuda Turun Mobil dan Ganti Baju Gamis Minta Sedekah, Ini Kata Kapolres

Ini Kata Kapolres Lhokseumawe soal Video Para Pemuda Turun Mobil dan Ganti Baju Gamis Minta Sedekah

DUNIAPOTRET.COM | LHOKSEUMAWE, Video sekelompok pemuda bergamis terekam kamera warga turun dari mobil mencari sumbangan telah memantik respons semua pihak.

Video yang beredar di berbagai platform media sosial itu kini menjadi viral dan diperbincangkan banyak kalangan dan warganet.

Lokasi video tersebut dipastikan diambil di Jalan Listrik, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Aceh.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto mengatakan merespons beredarnya video tersebut, pihaknya hanya bisa meminta kepada Dinas terkait untuk melakukan penertiban seperti halnya Satpol PP dan Dinas Sosial setempat.

Menurutnya pihak pemerintah setempat telah memiliki peraturan daerah atau Perda beserta sanksinya terhadap pelaku mencari sumbangan yang membuat resah masyarakat.

Selan itu, jelas Henki, pihak Ponpes dan dayah diminta agar selektif dalam mengeluarkan surat permohonan bantuan untuk pembangunan dayah maupun Ponpes.

“Dan hal tersebut kiranya ada surat tembusan ke Forkopimda sehingga dapat mengetahui kegiatan itu,” jelas Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, kepada Serambinews.com, Sabtu (23/7/2022).


Sumber berita / Artikel asli Serambinews.com

Post a Comment for "Terkait Video Para Pemuda Turun Mobil dan Ganti Baju Gamis Minta Sedekah, Ini Kata Kapolres"