Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Data Pribadinya Pejabat RI yang Dibocorkan Hacker Bjorka, Ini Daftarnya..

Ilustrasi hacker. Foto: Shutterstock

Duniapotret.com | Sejumlah data pejabat RI dibobol oleh hacker pseudonim Bjorka. Hacker ini menampilkan sejumlah data seperti nama, nomor telepon, pekerjaan, nomor KK, NIK hingga ID vaksin.

Tak cuma satu, Bjorka menampilkan banyak data pejabat. Aksi ini dilakukannya setelah ia belakangan menyebarkan dan menjual 1,3 miliar data registrasi SIM Card, data PLN hingga IndiHome.

Data tersebut beredar di forum atau grup Telegram. Selain di Telegram, Bjorka juga mencuit dan me-mention sejumlah akun Twitter pejabat sasarannya.

Siapa saja pejabat yang masuk dalam radar Bjorka? Berikut ini adalah sejumlah nama yang tampil berdasarkan urutan waktu penyebaran informasi oleh Bjorka:M

Menkominfo, Johnny G. Plate 

Menkominfo Johnny G. Plate memberikan keterangan pers terkait perkembangan pendaftaran PSE dalam lingkup privat di Kantor Kementerian Kominfo di Jakarta, Rabu (3/8/2022). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan

Menkominfo Johnny G. Plate menjadi pejabat pertama yang data pribadinya bocor di medsos. Bjorka sebelumnya membocorkan data pribadi Johnny di salah satu grup Telegram, Sabtu (10/9).

Bjorka mem-posting gambar berisi data tersebut dengan caption “Happy birthday”, yang memang berulang tahun hari itu. Tidak diketahui pasti dari database mana Bjorka memperoleh informasi ini.

Dirjen Aptika Kominfo, Semuel A. Pangerapan 

Semuel A. Pangerapan, Dirjen Aptika Kominfo. Foto: Rian Ramadhan/kumparan

Data Semuel A. Pangerapan, Dirjen Aptika Kominfo juga tak luput dari perhatian hacker satu ini. Data yang terpampang tersebut meliputi nama lengkap, nomor telepon hingga NIK.

Ada juga rincian alamat, nomor vaksin hingga nomor KK. Di Twitter, Bjorka juga berani me-mention akun @SPangerapan.K

Ketua DPR, Puan Maharani 

Ketua DPR Puan Maharani dalam Sidang Tahunan MPR/DPR/DPD di Senayan, Senin (16/8/2021). Foto: Dok. Biro Setpres

Ketua DPR Puan Maharani masuk dalam daftar salah satu pejabat yang datanya pribadinya diduga bocor di medsos.

Format data pribadinya juga sama dengan rincian tampilan data Johnny dan Semuel. Rincian memuat nama, nomor telepon, alamat, pekerjaan hingga catatan (ID) vaksin.

Di grup Telegram, Bjorka tak cuma membeberkan data Puan. ID Bjorka juga menyinggung soal perayaan ultah Puan Maharani di DPR bersamaan dengan demo penolakan BBM pada Selasa (6/9) lalu.

Bjorka menanyakan bagaimana perasaan Puan berulang tahun di tengah protes demo BBM saat itu.

Menteri BUMN, Erick Thohir 

Erick Thohir di Istana Kepresidenan, Jakarta. Foto: Kevin S. Kurnianto/kumparan

Sama seperti format data sebelumnya, Bjorka menyebarkan nama, NIK hingga alamat Menteri BUMN Erick Thohir. Ia menyindir Erick soal kans maju jadi presiden hingga perhatiannya soal kenaikan harga bahan bakar minyak di Indonesia.

Kementerian Kominfo sebelumnya telah mewanti-wanti siapa saja hacker yang mencoba mencuri data pribadi masyarakat Indonesia, akan terancam hukuman pidana. Sanksi tersebut diambil jika perbuatan itu merugikan masyarakat.

Dirjen Aptika Semuel pernah menyebut, usaha negara untuk membangun ruang digital yang lebih maju adalah salah satu upaya agar masyarakat tak dirugikan lagi ke depannya. Karena itu Semuel memberi ultimatum siapa saja hacker yang telah membobol hingga data-datanya beredar di forum hacker akan berhadapan dengan hukum.

Bagi yang nge-hack pastinya kamu berhadapan dengan hukum, bukan dengan saya. Masyarakat yang dirugikan kamu berhadapan dengan hukum.- Semuel Abrijani Pangerapan, Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Dirjen Aptika) Kominfo -

Akun Twitter Bjorka di-suspend 

Akun Twitter Bjorka disuspend. Foto: Twitter

Twitter memblokir akun @bjorkanism tak lama setelah mengunggah sejumlah cuitan kepada akun-akun pejabat yang data pribadinya dibocorkan.

Berdasarkan penelusuran kumparanTECH, akun @bjorkanism tercatat telah memiliki 100 ribu lebih followers per Minggu (11/9).

"Twitter men-suspend akun (karena) telah melanggar peraturan Twitter," tulis informasi tangkapan layar Twitter.(Kumparan)

Post a Comment for "Data Pribadinya Pejabat RI yang Dibocorkan Hacker Bjorka, Ini Daftarnya.."