Yahya Boh Kaye Arungi Genangan Banjir, Kunjungi Korban Banjir dan Antar Bantuan
DUNIAPOTRET.COM | Aceh Timur - Yahya.ys Anggota DPRK Aceh Timur fraksi partai Aceh mengunjungi dan mengantarkan bantuan tanggap darurat Banjir ke desa Pante Rambong kecamatan Pante Bidari kabupaten Aceh Timur. Minggu 6 November 2022.
Yahya Boh Kaye Sapaan akrab Yahya. Ys yang dipercayakan sebagai ketua komisi D datang langsung ke daerah terpencil tepatnya di dusun Tanjong Meuleuweuk desa Pante Rambong dengan menaikki sampan menuju desa tersebut.
Dusun Tanjong Meuleuweuk merupakan satu dusun terisolir di desa Pante Rambong kecamatan Pante Bidari kabupaten Aceh Timur dan dihuni oleh 25 KK. Kata Yahya Boh Kaye.
Transportasi dan ekonomi masyarakat lumpuh total akibat banjir, jalan yang mereka lintasi dan lahan perkebunan dan pertanian mereka terendam air semua, Walaupun perkarangan rumah tidak banjir, jelasnya.
Mereka hanya bisa berdiam diri di rumah tidak bisa melakukan aktivitas seperti biasa nya, karena kebun dan lahan pertanian mereka terendam air, bahkan jalan lintas Tanjong Meuleuweuk Aceh Utara yang merupakan akses utama masyarakat didusun tersebut tidak bisa dilewati.
Kepala desa Pante Rambong Hermanto sangat berterima kasih atas kunjungan Yahya.ys atau yang lebih dikenal dengan sebutan Boh Kayee bersama dua rekannya ke Dusun Tanjong Meuleuweuk desa Pante Rambong kecamatan Pante Bidari kabupaten Aceh Timur.
"Tentunya kami sangat bersyukur, karena di dapil kami juga ada wakil rakyat, Tapi tidak menjenguk kami yang sedang dilanda Banjir, namun wakil rakyat dari Dapil lain di Aceh Timur datang langsung ke tempat kami, walaupun harus basah kuyup karena hujan, dan naik sampan demi bisa melihat langsung kondisi masyarakat Gampong Pante Rambong. Ujarnya
Kami juga berterima kasih atas bantuannya, semoga Allah membalas semua kebaikan pak Yahya dan semoga bantuan ini bermanfaat untuk masyarakat kami. Tutur Hermanto.(Red)
Post a Comment for "Yahya Boh Kaye Arungi Genangan Banjir, Kunjungi Korban Banjir dan Antar Bantuan"