Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Wartawan Disiram Air Keras Oleh Orang Tak Dikenal, Saat Pulang Usai Audensi


DUNIAPOTRET.COM – Tim Kompas Ranau disiram air keras oleh segerombolan orang tak dikenal di Simpang Sender, Kecamatan BPRRT, Senin 26 Desember 2022, sekitar pukul 18.30 Wib.

Sumber menyebutkan "Kejadiannya seusai mereka melakukan audiensi ke komisi III DPRD OKU Selatan terkait pengelolaan Destinasi objek Wisata Pantai Bidadari Danau Ranau, Kecamatan Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan di ruang rapat Komisi III DPRD OKU Selatan", ungkapnya

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, bahwa kejadian itu saat Tim Kompas Ranau Bersatu hendak menuju pulang ke Ranau seusai menghadiri rapat diruang Komisi III DPRD OKU Selatan.

Rombongan itu, sedang istirahat disebuah warung kopi. Karena sudah sore hampir Maghrib, rombongan ini istirahat ngopi, tiba-tiba datang gerombolan orang tak dikenal langsung melakukan penyiraman dengan air keras tersebut,” ujar Yeli salah satu rekan korban yang selamat

Dikatakannya, Tim Kompas Ranau Bersatu itu sendiri melakukan audiensi guna mendukung Pemerintah Kabupaten OKU Selatan dalam memajukan wisata Danau Ranan.

"Korban yang terkena siraman air keras tersebut ada 5 orang yaitu, Dedi, Hendrawan, Herly Badri, Sutaryo, dan Iwan, sekarang sudah dibawa ke Rumah Sakit Liwa," ucapnya.

"Tentu atas kejadian ini kami sangat berharap penegak hukum agar segera mengungkap tindakan ini, karena dilokasi kejadian banyak CCTV," tambahnya

Kapolres OKU Selatan AKBP Indra Arya Yhuda, SIK.,SH.,MH, melalui Kapolsek Banding Agung Iptu Abusama, SH membenarkan bahwa adanya tindakan penyiraman air keras terhadap tim Kompas Ranau.

"Ya betul, kejadian tersebut benar adanya, karena sudah ada laporan, yang pastinya saat ini masih olah TKP, untuk informasi lebih lanjut nanti kami sampaikan," tandasnya.

Terpisah, Kapolres OKU Selatan AKBP Indra Arya Yudha., SH., SIK., MH mengatakan, "Sudah menjadi tugas dan kewajiban kami. Saat ini Anggota Polri sedang bekerja di lapangan. Mohon dukungan informasi dan do'a agar dapat segera kami ungkap" timpal sosok Polri Harmonis di Polres OKU Selatan.


Sumber: Fokuskriminal.com

Publis/Editor: Ayahdidien 


Post a Comment for "Wartawan Disiram Air Keras Oleh Orang Tak Dikenal, Saat Pulang Usai Audensi"