Jelang Silatnas PPDI Jilid 3 di Jakarta, Jombang Siap Kirim 17 Bus Keberangkatan
Foto : Teguh Wahyudi (Korlap PPDI Kabupaten Jombang, yang juga Ketua PPDI Jombang)
Duniapotret.com | Jombang, Ribuan perangkat desa dari Jawa Timur siap mensukseskan Silatnas Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Jilid 3 di Jakarta, Rabu (25/1/2023).
Dari rilis data PPDI Jawa Timur yang beredar, sekitar 9.000 an perangkat desa akan berangkat ke Jakarta, siang ini. Mereka direncanakan berangkat dengan 195 bus dan 13 elf.
Korlap PPDI Kabupaten Jombang, yang juga Ketua PPDI Jombang, Teguh Wahyudi saat dihubungi awak media via WA mengatakan untuk wilayahnya sendiri akan memberangkatkan 17 armada bus untuk menyokong dan meramaikan ajang penyampaian aspirasi perangkat se Indonesia itu.
Dijelaskannya, dari 17 Bus itu akan ada sekitar 800 an perangkat desa yang akan berpartisipasi memperjuangkan hak-hak perangkat desa dari Jombang.
"Kami dari PPDI Jombang akan berangkat dengan 17 armada bus. Ada sekitar 800 an perangkat desa yang menyatakan kesiapannya untuk berangkat ke Silatnas PPDI Jilid 3, Rabu besok," kata Teguh Wahyudi yang juga pengurus pusat PPDI, Selasa (24/1/2023).
Lebih lanjut, Teguh menambahkan, rombongan akan berkumpul di Pendopo Kabupaten Jombang dan dijadwalkan berangkat menuju Jakarta pada pukul 13.00 WIB.
"Sebelum berangkat jam 1 nanti, semua peserta berkumpul di Pendopo Kabupaten Jombang dulu," imbuhnya.
Perangkat Desa asal Bawangan Ploso itu memastikan ada 4 isu yang akan disodorkan kepada Pemerintah Pusat dalam Silatnas Jilid 3 nantinya.
Mulai dari kejelasan status kepegawaian perangkat desa, penguatan kesejahteraan, penerbitan Nomor Induk Perangkat Desa (NIPD) nasional dan penolakan terhadap penyamaan masa jabatan dengan Kepala Desa.
"Ada 4 isu, status kepegawaian, penguatan kesejahteraan, penerbitan NIPD dan tolak masa jabatan disamakan dengan Kades," pungkas Teguh Wahyudi.
Dari informasi yang dihimpun redaksi, untuk perwakilan PPDI dari Pengprop Jawa Timur, ada 5 Kabupaten yang diperkirakan absen dalam Silatnas PPDI Jilid 3.
Kelima Kabupaten itu yakni Sampang, Malang, Pamekasan, Situbondo dan yang terakhir Kabupaten Probolinggo.
Pewarta : Saiful Amr
Editor : Ayahdidien
Post a Comment for "Jelang Silatnas PPDI Jilid 3 di Jakarta, Jombang Siap Kirim 17 Bus Keberangkatan"